Karena terkadang kita harus berbicara.

Tempat dimana semua saling bercampur tidak karuan.

Rabu, 26 Mei 2010

EARTH CRISIS:To The Death



GENRE:HARDCORE/METAL
LABEL:CENTURY MEDIA
TAHUN RILIS:2009

1. Against the Current
2. To Ashes
3. So Others Live
4. Security Threat #1
5. When Slaves Revolt
6. Plague Bearers
7. Control Through Fear
8. Cities Fall
9. Eye of Babylon
10. What Horrifies
11. To the Death

yup,akhirnya sang legenda hardcore bangun dari tidurnya.Saya sangat mengidolakan band ini sejak lama.walaupun,saya bukan Straight Edge seperti mereka atau,Anggota PETA seperti sang vokalis Karl Buechner.Setelah pada tahun 2001 mereka bubar,tahun 2007 mereka melakukan reuni dan hasilnya,rilislah album ini pada april 2009.

Tidak ada perubahan konsep dalam album ini.Mereka masih memainkan konsep musik hardcore yang sederhana dengan balutan musik metal (yg sekarang ngetren disebut metalcore),lengkap dengan lirik yg masih bercerita tentang hal-hal yg sama seperti animal right,dan lain lain.Bisa dibilang,ini lah wajah musik hardcore metal yg sesungguhnya.Mengapa saya bilang hardcore yg sederhana ??? karena disini,tidak ada pamer skill melody ngjelilet yg berpanjang-panjang atau apalah namanya,yg membuat sang gitaris bergaya narsis diatas panggung seperti band - band hari ini."Mau maen musik apa pamer skill mas ???".Lagi pula,apa hebatnya hal seperti itu ???.Toh,kecepatan tangan yg dimiliki Yngwe Malmstein juga dimiliki oleh para pencopet di alun-alun Bandung !!!.

Musik yg dimainkan begitu keras,memacu adrenalin,dan sangat natural.Tidak seperti band kebanyakan yg terasa begitu dadakan dengan voc death growl dan part yg seragam,Earth crisis sangat mengakar.Wajar saja,karena sejak 18 tahun yg lalu,jauh sebelum metalcore menjadi trendy, mereka telah memainkan musik yg begitu cantik sehingga membuat anak-anak musa New York menggandrungi mereka lewat debut EP mereka All Out War.Dan lewat album ini,sang ayah membuktikan kepada anak-anaknya yg berambut pony lempar,bercelana jeans plus baju band metal kekecilan yg petantang-petenteng itu,bahwa mereka masih seberbahaya dulu,dan masih sanggup melibas hanya dengan sekali gebrakan.

Dan album ini sangat direkomendasikan bagi kalian yg suka memainkan jenis musik metalcore atau penikmat aliran tersebut ,agar dapat lebih mengeskplore part- part atau setidaknya tau akan akar dari metalcore itu sendiri.

Senin, 24 Mei 2010

BLOOD FOR BLOOD:Outlaw Anthems



GENRE:HARDCORE/PUNK
LABLE:VICTORY RECODS
TAHUN RILIS:2002

1.Post Card From The Edge
2.Mother Dear
3.Ain‘t Like You (Wasted Youth II)
4.Dead End Street
5.White Trash Anthem
6.So Common, So Cheap
7.Tear Out My Eyes
8.Some Kind Of Hate
9.Love Song
10.Bloodshed
11.She‘s Still A Bitch (Called Hope)

F**k you,And F**k the society too.. F##k you and f##k the world too..
Hahaha,dulu saya sering menulis "term" tersebut didinding sekolah atau buku tulis saya sebagai tanda protes saya terhadap dunia,dianggap aneh oleh karena berbeda.Dan semakin intens saya dengungkan saat kecengan saya dulu lebih memilih seorang cowok berbaju gombrong plus bling bling yang playboy itu dibandingkan saya."Term" tersebut berasal dari salah satu lagu dari album ini yang berjudul " Ain't Like You ( Wasted Youth II )"

ok,sudah cukup curhatnya.Dialbum ini Blood for Blood masih menampilkan ciri khas mereka,Hardcore punk dengan sedikit sound rock and roll,yg membuat anda terus bergoyang ditengah moshpit untuk berpogo,dan terus berpogo.Yeah,Hardcore memang sangat cocok untuk dibawa bergoyang.

Album yg menurut saya sangat tidak membosankan walaupun saya memutarnya berkali kali.Mulai dari Ain‘t Like You (Wasted Youth II),White Trash Anthem yg memang sudah seharsusnya menjadi Anthem,So Common, So Cheap,sampai Love Song,yg membuat anda tidak ingin untuk berhenti berdansa.

Bagi anda Penggemar Warzone,Cause for alarm,dan Agnostic front,album ini layak untuk anda dengarkan.

SLAYER:Reign In Blood



GENRE:TRASH METAL
LABLE:DEF JAM MUSIC
TAHUN RILIS:1986

1. Angel of Death 04:51
2. Piece by Piece 02:02
3. Necrophobic 01:41
4. Altar of Sacrifice 02:50
5. Jesus Saves 02:55
6. Criminally Insane 02:22
7. Reborn 02:12
8. Epidemic 02:23
9. Postmortem 03:27
10. Raining Blood 04:16

Sangat memalukan bila anda yg mengaku sebagai metalhead,tetapi tidak mengetahui siapa Slayer.Album ketiga yang diproduseri oleh oleh Rick Rubin ini siap mehajar gendang telinga kalian.Seluruh lagu dalam album ini memiliki tempo yg sangat cepat,sehingga sanggup untuk memaksa tubuh kalian meliuk mengikuti irama Trash Metal ala mereka.

Mulai dari lengkingan lengkingan chaotic dari Gitaris Kerry King dan Jeff Hanneman,gebukan drum yg terdengar seakan tanpa istirahat dan tak mengenal hari esok dari Dave Lombardo,dan tentu saja Tom Araya sang bassis plus vokalis yang memuntahkan lirik bagai senapan mesin tanpa kehilangan artikulasi yg bercerita tentang sociopath/psikopat atau juga orang-orang dengan kecenderungan sakit jiwa di lagu “Piece By Piece”, “Necrophobic”, “Criminally Insane”,lirik anti agama dilagu "jesus saves",dan lain sebagainya.Bahkan grup yg sangat terpengaruh oleh Hardcore Punk L.A ini sempat dituduh sebagai simpatisan nazi karena lagu "Angel Of Death" yang bercerita tentang Dokter Josef Mengele yang melakukan kekejaman terhadap orang Yahudi dan Gypsy.Mereka seakan ingin menunjukan pada dunia bahwa mereka adalah sumber masalah dan tidak ingin berada diposisi aman ( karena seperti yg diketahui belakangan,Tom Araya sang Vokalis adalah seorang Katolik yg taat dan aktivis gereja ).

Terlepas dari kontroversi dan yang mereka timbulkan,album ini sangat layak dimiliki dan didengarkan oleh mereka para pemuja Heavy metal.

HAIL SLAYER !!!!

OBITUARY : The End Complete



GENRE:Death Metal
LABLE:Roadrunner Records
Tahun Rilis:1992

1. I'm in Pain (4:01)
2. Back to One (3:42)
3. Dead Silence (3:21)
4. In the End of Life (3:41)
5. Sickness (4:06)
6. Corrosive (4:11)
7. Killing Time (3:59)
8. The End Complete (4:03)
9. Rotting Ways (5:17)


Sebuah album yang sangat pantas dimiliki oleh mereka yg mengaku sebagai pemuja Death Metal.Dirilis pada tahun 1992 oleh Roadrunner Records,sebuah label asal AS yg merilis banyak album dari musisi musisi kelas jempolan seperti Sepultura,Cradle Of Filth,Deicide,Brujeria,dll.Tidak ada track yg "lebih" dalam album ini karena semua track memiliki daya bunuh yg sama,yg membuat saya tercengang,dan mengucapkan kata "poll" berkali kali.

Sebuah album yg kabarnya begitu dipuja karena laku 250 ribu kopi didunia,dan menjadi masterpiece bagi pelopor Death Metal angkatan ke dua ini.Tidak mengherankan bila album ini masuk dalam urutan Album Death Metal paling laris sepanjang masa.Bahkan,Band Hardcore seperti Hatebreed pun tidak sungkan untuk mengcover lagu "Im In Pain",dan memasukannya dalam album Tribute mereka "For The Lions",sebagai tanda penghormatan mereka.

ya,Obituary memang layak dihormati oleh setiap Metalhead di seluruh dunia.